Style Untuk Office Furniture Demi Kenyamanan Kantor

Kantor Yang Nyaman,Agar Karyawan Betah? 
Ada beberapa fasilitas yang dapat menunjang kelancaran pekerjaan seseorang di kantor, salah satunya office furniture. Perabot kantor yang harus ada di kantor adalah partisi dan meja kantor. Ada beragam jenis yang bisa kalian gunakan di kantor. Penyedia partisi dan meja kantor pun mudah untuk kalian temukan.
Kalian hanya perlu memilih dan memilah. Ketika hendak menentukan keduanya, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan, seperti kualitas, harga, dan tentu kenyamanannya. Sebab, apabila kalian merasa nyaman berada di kantor, tentu produktivitas kerja pun akan lebih tinggi.
Dua jenis Office Furniture untuk Kantor
1.Partisi kantor
Partisi kantor memiliki fungsi untuk memberikan ruang privasi bagi karyawan. Selain itu partisi kantor dibuat untuk memberikan sekat antar bagian. Menggunakan partisi kantor juga lebih hemat jika dibanding membuat dinding permanen. Maka dari itu, beberapa perusahaan modern telah menggunakan partisi di kantornya.  Jika menggunakan office furniture jenis ini, kantor kalian akan nampak lebih luas dan juga efisien.
Ada berbagai model partisi kantor, di antaranya adalah series slim, series linus dan excel, serta series dominus dan bogota. Series slim memiliki desain minimalis, materialnya terbuat dari kayu. Biasanya series slim terdiri dari 3 partisi, jadi bisa digunakan oleh tiga orang. Anda bisa menggunakan model ini sebagai office furniture dengan tema klasik modern. Partisinya pun tidak terlalu tinggi, sehingga memudahkan karyawan ketika akan berkomunikasi satu sama lain.
Model berikutnya adalah series linus dan excel. Yang satu ini desainnya terbuka, dan biasnya digunakan oleh dua orang dengan meja yang panjang. Bahan yang digunakan campuran kayu dan aluminium, sehingga terkesan modern dan elegan. Untuk tipe linus dilengkapi dengan rak dan lemari kecil di tengah, sementara tipe excel hanya dilengkapi dengan loker kecil saja. Yang terakhir adalah tipe dominus. Tipe ini dirancang lebih minimalis dan memiliki ukuran partisi yang lebih kecil. Tipe ini cocok  digunakan untuk kantor yang tidak terlalu luas.
2.Meja kantor
Office furniture yang wajib ada di kantor adalah meja. Meja menjadi tempat meletakkan komputer, selain itu juga untuk menulis, membaca, menjawab telepon, dan melakukan wawancara ataupun pertemuan. Meja kantor bisa terbuat dari kayu, besi, plastik, kaca, dan sebagainya. Dalam menentukan meja kerja yang akan Anda gunakan, selain bahannya, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, yaitu harga, model, dan ukuran meja.
Harga perlu dipertimbangkan sebab berkaitan dengan kualitas. Apabila harga murah namun tidak berkualitas, maka jauh lebih baik membeli yang mahal namun berkualitas dan tahan lama. Namun harga juga perlu disesuaikan dengan kebutuhan lain. Jangan sampai modal yang dimiliki hanya cukup untuk membeli meja. Model meja kantor juga bervariasi, berbeda-beda desain dan bahannya. Selain itu,kita juga perlu menyesuaikan ukuran dengan besar kecilnya ruangan. Apabila ruangan tidak luas, maka perlu memilih ukuran meja berukuran kecil.
Kantor yang nyaman tentu harus dilengkapi dengan office furniture yang berkualitas. Sebab kenyamanan pekerja adalah hal yang utama. Kalian bisa menyesuaikan model dan jenis furniture yang kalian butuhkan dengan kegiatan dan keadaan kantor. Apabila karyawan harus bekerja dengan duduk di kantor selama sehari penuh, maka bahan meja dan kursinya harus disesuaikan. Agar karyawan merasa nyaman duduk dalam waktu lama. Apabila kalian membutuhkan kedua jenis perabotan kantor tersebut, kalian bisa menemukannya darkadiafurniture.co.idDi sana kita bisa mendapat berbagai jenis meja dan partisi kantor dengan harga terjangkau dan kualitas yang bagus.
Share:

5 comments:

  1. Haduh, dari dulu saya kepingin kerja di kantor bepartisi. Sayang kantor saya yg sekarang tak begitu. Btw, bisa diusulkan ke bos nih buat melihat-lihat website furniture-nya XD

    ReplyDelete
  2. Ini cocok buat yang mau buka kantoran ya, bs jadi referensi dalam pemilihan furniturenya hehe

    ReplyDelete
  3. kalau di ruanganku meja kerjanya nggak pakai partisi sih. di satu sisi berasa nggak ada privasi tapi di sisi lain kalau pakai partisi itu serasa dibatasi geraknya. heu

    ReplyDelete
  4. Bangku juga ga kalah penting ya demi kenyamanan saat bekerja dan duduk nyaman. Hehe

    ReplyDelete
  5. Waaa aku pgn bgt rumahku dibikin rak seperti ini.. Karena aku bukan org kantoran sih

    ReplyDelete

Thank you so much for Reading .... Enjoy^^

Jangan Tingalkan Link Aktif ya~